Pengaruh Jenis Wadah Tanam dan Pemberian ZPT Terhadap Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman Anggrek Dendrobium Snow Boy.

  • Dian Yustisia Program Studi Agroteknologi, Universitas Muhammadiyah Sinjai, Sinjai, Sulawesi Selatan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui wadah yang baik terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman anggrek,untuk mengetahui pemberian ZPT yang baik terhadap petumbuhan dan perkembangan tanaman anggrek,untuk mengetahui interaksi anatara penggunaan wadah tanam dan pemberian ZPT terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman anggrek. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai. Terhitung mulai bulan Maret sampai dengan bulan Mei Tahun 2021. Penelitian ini dilaksakan dengan Rancangan Faktorial 2 faktor dengan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK), yang terdiri dari empat taraf perlakuan, dan diulang sebanyak 3 kali. Yang terdiri dari dua faktor yaitu : Faktor pertama adalah wadah tanam yang terdiri dari dua taraf perlakuan yaitu : W1 : Pot Plastik W2 : Pot Tanah Liat Faktor kedua adalah ZPT yang terdiri dari 3 perlakuan yaitu : Z0 : Kontrol Z1 : ZPT namira 2 ml/Liter Air Z2 : ZPT namira 6 ml/Liter Air Z3 : ZPT namira 10 This study was carried out with a 2-factor Factorial Design with the Group Random Design (RAK) method, which consisted of four levels of treatment, and was repeated 3 times. Which consists of two factors, namely: The first factor is a planting container consisting of two levels of treatment, namely: W1 : Plastic Pot W2 : Clay Pot The second factor is ZPT which consists of 3 treatments, namely: Z0 : Control Z1 : ZPT namira 2 ml / Liter Water Z2 : ZPT namira 6 ml / Liter Water Z3 : ZPT namira 10. Penggunaan wadah berpengaruh sangat nyata terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman anggrek Dendrobium snow boy. Pada pertumbuhan pengaruh terbaik terdapat pada wadah pot plastik sedangkan pada perkembangan pengaruh terbaik terdapat pada pot tanah liat (W2) pada jumlah daun, jumlah tunas, jumlah kuntum dan panjang malai masing-masing memberikan pengaruh sangat nyata. Interaksi ZPT dan wadah berpengaruh pada pertumbuhan dan perkembangan tanaman anggrek Dendrobium snow boy pengaruh terbaik antara interaksi ZPT 2 ml (Z1) dan wadah pot plastik (W1) pada perlakuan jumlah daun dan jumlah tunas memberikan pengaruh sangat nyata. Sedangkan pengaruh terbaik antara interaksi ZPT 2 ml (Z1) dan wadah pot tanah liat (W2) pada perlakuan jumlah bunga (kuntum) dan panjang malai memberikan pengaruh sangat nyata.

Published
2024-03-25